Saturday, July 27, 2024
spot_imgspot_img
HomeBINA AKHLAK ANANDABijak Ber-Sosmed Jadi Nutrisi Sore Buat Peserta PIK

Bijak Ber-Sosmed Jadi Nutrisi Sore Buat Peserta PIK

MUDIPAT.CO – Pemantapan Iman dan Keislaman (PIK) kelas III dan IV SD Muhammadiyah 4 Pucang Surabaya berjalan seru. Acara tahunan ini dilaksanakan pada Sabtu-Ahad (12-13 November 2022) secara terpisah antara putra dan putri. Dalam acara PIK siswa diajak untuk memantapkan ibadah seperti wudlu dan shalat, juga materi tentang keseharian siswa seperti bijak menggunakan gawai dan pembiasaan hal baik.

Ustadzah Lina Herlina pemateri bijak menggunakan gawai membuka penjelasannya dengan melontarkan kuis. “Y apa yang bikin kalian senyum-senyum sendiri?” Serentak hadirin menjawab, “Youtube!” “Lalu, T apa yang bikin orang joget sendiri?” “Tiktok!” Sahut siswi kelas III-IV girang. Ustadzah Lina pun kemudian menjelaskan tentang bagaimana memperlakukan gawai dalam keseharian.

“Dari cara kalian menjawab pertanyaan ustadzah, sepertinya gawai ini udah bestie ya sama kalian?” Ia juga memberikan trik menggunakan gawai agar tidak membahayakan diri. Pertama, membatasi waktu menatap layar, maksimal pemakaian 2 jam per hari. Kedua, beri istirahat dan jeda saat bermain gawai. Ketiga, jangan membawa gadget saat tidur. Terakhir, perbanyak aktivitas seperti main bersama teman, membaca buku, atau liburan dengan keluarga.

Dengan gamblang dan jelas Ustadzah Lina menjelaskan apa itu pengertian gagdet, manfaat, dan juga bahayanya. Gadget dimasa kekinian memang tidak bisa terlepas dari kehidupan kita, namun hal yang perlu diwaspadai adalah paparan radiasi gadget tersebut. Radiasi gadget bersifat karsinogenik, bahan yang dapat menyebabkan kanker.

Ustadzah Lina pun melanjutkan, apa setelah melihat HP langsung terkena kanker? Tentu tidak, kanker bisa muncul dalam jangka waktu tertentu. Ia menambahkan bagaimana cara menggunakan gadget dengan bijak, antara lain dengan menggunakan aplikasi yang menunjang,
hapus aplikasi yang tidak penting, gunakan ketika membutuhkan, manfaatkan waktu senggang dengan mengobrol dan masih banyak lagi.

Ia pun mencontohkan apa saja yg termasuk gadget, yaitu HP, TV, tablet, komputer, notebook dan lain-lain. Ia mengajak siswa agar mulai hari ini melupakan gadgetnya. “Ayo main lebih banyak diluar. Jangan jadikan gadgetnya jadi teman baik atau bestie. Jadikan ia teman biasa saja,” pesanya. (azizah/erfin)

RELATED ARTICLES

Most Popular