Saturday, March 22, 2025
spot_imgspot_img
HomeMUDIPAT TODAYPengelolaan Qurban Jadi Momentum PDKT GTK Baru: Ustadzah Vivin ya? Kenalkan Saya...

Pengelolaan Qurban Jadi Momentum PDKT GTK Baru: Ustadzah Vivin ya? Kenalkan Saya Fafan, Fafan Tulis!

MUDIPAT.CO – Penyembelihan atau pengelolaan hewan qurban Idul Adha 1443H di SD Muhammadiyah 4 (Mudipat) Pucang Surabaya kali ini lebih semarak. Pasalnya setelah 2 tahun penyembelihan kurban dilaksanakan secara terbatas lantaran pandemi, kini penyelenggaraan kembali normal melibatkan seluruh guru dan tenaga kependidikan atau GTK. Momentum ini juga jadi ajang PDKT atau pendekatan GTK baru.

Panitia Idul Adha yang terdiri atas kurang lebih 130 orang kembali bekerja sama di Parkir Timur dan Selatan Mudipat Sabtu pagi (9/7/2022). Ada yang menyembelih hewan kurban, menguliti, memotong tulang, memotong daging, menimbang, memasak untuk panitia, hingga menyediakan minuman dan kudapan.

Inilah kegiatan pengelolaan hewan Qurban di Mudipat tahun 2022. (humasmudipat)

Ustadzah Aristiya Nuraini, S.Pd. guru baru Mudipat mengungkapkan senangnya bekerjasama dengan GTK Mudipat lainnya. “Dengan begini, saya jadi kenal guru dan karyawan lainnya,” ungkap lulusan Universitas Negeri Surabaya ini.

Bapak Arif Wardhana, karyawan kebersihan, pun turut menjadi media pendekatan GTK baru. Ia mengenalkan nama-nama GTK lama dan menanyai GTK baru dengan dibalut guyonan khasnya. “Namanya Ustadzah Vivin ya? Kenalkan nama saya Fafan,” celetuknya cengengesan. “Saudaranya Fafan tulis ya,” canda Ustadzah Debby menimpali.

Inilah kegiatan pengelolaan hewan Qurban di Mudipat tahun 2022. (humasmudipat)

Penyembelihan hewan kurban yang dilaksanakan sejak pagi hingga siang pun tak terasa melelahkan. Terlihat senyuman dan gelak tawa di sela pekerjaan berat panitia. “Ya, memang begitulah yang diharapkan. Momen kurban bukan hanya untuk menyelesaikan amanah kurban dari siswa. Namun, juga menjadi momen kebersamaan kita semua,” ungkap sekretaris panitia Idul Adha 1443H Ustadz Zainal Ibad, S.Hum. (erfin/mul)

RELATED ARTICLES

Most Popular