Sunday, June 15, 2025
spot_imgspot_img
HomeMUDIPAT TODAYGuru dan Siswa Kelas Ini Berkreasi Membuat Topeng Hasilnya Luar Biasa

Guru dan Siswa Kelas Ini Berkreasi Membuat Topeng Hasilnya Luar Biasa

MUDIPAT.CO – Guru dan Siswa kelas 5-A SD Muhammadiyah 4 Pucang Surabaya (Mudipat) membuat kreasi topeng, hasilnya sungguh luar biasa. Meskipun pembelajaran jarak jauh melalui platform Zoom hasil kreasi siswa tetap memukau.

Tugas itu diberkan guru kepada siswa selama sepekan. Guru memberi waktu anak-anak untuk mengerjakan sejak tanggal 29 Oktober hingga maksimal tanggal 8 November 2021.

Wali Kelas 5-A Mudipat Bara Nira Santi SSi mengatakan, topeng merupakan tiruan wajah yang menggambarkan karakter dan watak seseorang. Topeng merupakan salah satu bentuk karya seni rupa. Topeng di Indonesia diperkirakan sudah ada sejak zaman prasejarah. Bangsa Indonesia memiliki banyak jenis topeng. Setiap topeng biasanya menggambarkan watak manusia, seperti pemarah, lemah lembut, bijaksana, dan sebagainya.

“Dalam kehidupan masyarakat Indonesia, topeng memiliki fungsi yang bergaam. Topeng sering kali digunakan sebagai sarana ritual upacara adat, sarana kesenian daerah, dan sebagai sarana hiasan untuk di rumah. Selain itu, topeng juga digunakan dalam pertunjukan seni tradisional maupun seni modern. Banyak kesenian tradisional di berbagai wilayah Indonesia yang menggunakan topeng sebagai propertinya, salah satunya adalah tari topeng Malang,” jelasnya.

Setiap topeng dibuat dengan karakter yang berbeda-beda. Ada topeng yang menggambarkan karakter kasar, lembut, gagah, halus, jahat, baik, dan lucu. Pada pertunjukan tari, topeng yang digunakan disesuaikan dengan tokoh-tokoh yang ada pada cerita yang dibawakan.

Setiap bagian dalam topeng memiliki simbol/ lambing yang berbeda-beda. Simbol-simbol ini pula yang mewakili karakter sebuah topeng. Simbol dalam topeng ditandai oleh bentuk mata, hidung, mulut, dan warna. Warna ini mewakili simbol yang berkaitan dengan karakter. Berikut adalah beberapa warna pada topeng dan simbolnya

  1. Warna putih, melambangkan sifat suci, lembut, dan baik hati
  2. Warna hijau, melambangkan sifat yang baik hati, jujur, sabar, dan gagah berani
  3. Warna kuning, melambangkan kesenangan
  4. Warna merah, melambangkan sifat pemarah

Pada materi topeng ini karakter yang dapat dikembangkan untuk siswa-siswi SD Muhammadiyah 4 khususnya pada kelas 5 antara lain adalah:

  1.  Sikap percaya diri, yaitu sikap dan tindakan yang selalu berupaya untuk melakukan kegiatan berdasarkan keyakinan atas kemampuannya sendiri dalam mengenal dan membuat topeng
  2. Peduli, sikap yang selalu ingin memberi bantuan kepada orang lain
  3. Tanggung jawab, yaitu sikap dan perilaku untuk melaksanakan kewajibanya sebagai seorang siswa ikut melestarikan kebudayaan daerah

Ada banyak cara untuk membuat topeng. Ada topeng yang dibuat dengan cara dipahat, biasanya terbuat dari bahan kayu. Selain itu, ada juga topeng yang dibuat dari kertas dengan cara digunting atau dicetak. Berikut adalah Langkah-langkah membuat topeng dari kertas bekas:

  • Bahan dan Alat yang dibutuhkan :
  • Kertas bekas
  • Lem rajawali
  • Air
  • Baskom
  • kain bekas
  • Mangkok (untuk mencetak bentuk topeng)
  • Cara Kerja:
  • Siapkan baskom, air, kertas bekas, dan lem rajawali.
  • Masukkan air ke dalam baskom, kemudian sobek-sobek kertas dan remas-remas hingga tercampur rata
  • Setelah kertas menjadi bubur dan tercampur merata, saring menggunakan kain bekas.
  • Bubur kertas yang sudah di saring, tambahkan lem rajawali secukupnya dan aduk hingga tercampur rata.
  • Siapkan mangkok yang bagian luar mangkok dibungkus alas koran.
  • kemudian tempelkan bubur kertas tersebut lalu ratakan permukaannya dan bentuklah mata, hidung, alis, dan mulut (Buat watak pada topeng yang akan dibuat).
  • Setelah mata, hidung, alis, dan mulut dibentuk kemudian topeng tersebut dijemur sampai kering, kemudian mangkok dilepas.
  • Setelah kering, beri warna dasar putih terlebih dahulu dengan menggunakan cat dan jemur Kembali sampai kering.
  • Warnailah topeng sesuai dengan watak yang sudah kalian tentukan. (santi/mul)
RELATED ARTICLES

Most Popular