Tuesday, December 10, 2024
spot_imgspot_img
HomeINFOAGENDA SEKOLAHMeriahnya Gebyar MPLS Mudipat, Ada Lagu T-Rex dan Atraksi Sulap

Meriahnya Gebyar MPLS Mudipat, Ada Lagu T-Rex dan Atraksi Sulap

MUDIPAT.CO-Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) SD Muhammadiyah 4 (Mudipat) Surabaya ditutup dengan acara Gebyar MPLS, Sabtu (27/07/2024).

Rangkaian kegiatan penutupan MPLS ini menyuguhkan tampilan-tampilan siswa di atas panggung. Kegiatan ini diawali dengan menyuguhkan tampilan dari beberapa ekstrakurikuler.

Dibuka dengan tampilan Tahfidz dengan melantunkan ayat-ayat Surat At-Takwir, Tari Remo. Lalu perform Paduan Suara Sun Serenade Voice (SSV) dengan menyanyikan lagu Rahmatan Lil Alamin dan Aku Indonesia. Kemudian Robotika menampilkan atraksi drone. Tapak Suci mengeluarkan atraksi jurus-jurus tangan kosong. Tidak ketinggalan Band Bocah unjuk gigi dengan memainkan lagu Bintang milik grup band Air.

Setelah tampilan ekstrakurikuler, dilanjutkan dengan sambutan-sambutan Wakil Kepala Sekolah Mudipat Edi Purnomo, Wakil Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Ngagel Muhammad Ridhwan, dan Ketua Ikatan Wali Murid (Ikwam) Ahmad Arlifansah Ismail. Dalam sambutannya, Edi Purnomo mengatakan kegiatan Gebyar MPLS ini diadakan untuk menambah kemeriahan acara MPLS.

“Gebyar MPLS ini merupakan acara penutup dari rangkaian kegiatan MPLS yang berlangsung sejak tanggal 15 Juli lalu. Dengan Gebyar MPLS ini diharapkan acara MPLS menjadi semakin meriah, bisa membuat kegembiraan bagi siswa kelas 1 baru,” katanya.

Edi Purnomo menjelaskan anak-anak khususnya kelas 1 harus senantiasa kita buat gembira, jangan biarkan anak-anak kita terluka hatinya.

“Siapkan lima “baterai” untuk anak-anak, yaitu berikan pujian, pelukan, pelayanan, waktu yang berkualitas, dan hadiah. Gebyar MPLS ini salah satu upaya menghadirkan kegembiraan untuk anak-anak,” jelasnya.

Setelah sambutan, dilanjutkan tampilan dari siswa kelas 1. Tiap kelas bergantian naik ke panggung untuk menyanyi lagu-lagu disertai  gerakan energik. Disela-sela tampilan siswa, disuguhkan atraksi sulap. Siswa kelas 1 sangat menikmati dan gembira dengan acara Gebyar MPLS ini.

Salah satunya adalah Aiza. Siswa kelas I-D itu sangat gembira dengan tampilan-tampilan yang disuguhkan di atas panggung. Ketika ditanya bagaimana kesan-kesannya mengikuti MPLS, dia menjawab senang.

“Saya senang, menyanyi bareng teman-teman baru di atas panggung. Senang ada sulapnya juga. Tadi saya nyanyi lagu T-Rex,” ujarnya. (A-ji)

RELATED ARTICLES

Most Popular