MUDIPAT.CO – Performa siswa-siswi dari ekstrakurikuler SD Muhammadiyah 4 Pucang Surabaya (Mudipat) bikin kagum pengunjung Tanjungan Plaza 6 Surabaya, Sabtu malam (21/9/2024). Penampilan 20 ekskul dari Sekolah yang beralamat di Jalan Pucang Anom no. 93 itu mampu menghebohkan suasana panggung dan pengunjung mall. Kegiatan bersamaan dengan Edu Expo yang diikuti oleh sekolah dan beberapa unit bisnis di Surabaya.
Performa ekskul Mudipat ada 20 tampilan yang terdiri dari Broadcasting MC, karawitan (patrol gamelan), Qiroah, Tari Kreasi 1, Tahfidzul Qur’an , Sambutan kepala sekolah, Tari kreasi 2, Solo Vocal Azzahra, Puisi karya ekstra menulis, Tapak Suci, English Exclusive, Nasyid, Mubaligh 5 bahasa, Parade Olahraga (Anggar, baseball, basket, Woodball), Biola by Azkadina, Hizbul Wathan, Dokcil, bahasa Arab, SAG Band, dan D’FASCO.
Refania Anindiya Rafani kelas 4I, salah satu penampil puisi mengatakan, “Deg-degan, malu takut ada salah lupa kata tapi seru punya pengalaman baru membacakan puisi di dalam mall dengan disaksikan oleh banyak orang untuk belajar lebih percaya diri,” katanya.
Lebih lanjut, Anya, panggilan akrabnya menjelaskan bahwa ia senang sekali untuk tampil dan berusaha tampil semaksimal mungkin untuk membantu mempromosikan sekolah dengan membacakan puisi didepan pengunjunga TP 6.
“Menyenangkan sekali bisa berusaha tampil semaksimal mungkin dan membantu mempromosikan sekolah dengan ikut serta tampil agar dapat membuktikan bahwa pengajar-pengajar di sekolah Mudipat Insya Allah hebat-hebat semuanya,” ucap Anya.
Anya juga menyampaikan harapannya kepada siswa yang lain agara selalu mengasah kemampuan diri agar mendapatkan hasil yang terbaik.
“Semoga bisa belajar lebih baik lagi agar dapat mengasah kemampuan diri dan mendapatkan hasil yang terbaik. Tidak boleh malas harus rajin jika mau berhasil dalam segala hal,” pesannya.
Pengunjung pun memuji penampilan dari anak-anak Mudipat. Desy Ana, misalnya, mengungkapkan penampilan anak-anak Mudipat sangat keren. “Mudipat memang selalu keren, anak-anaknya hebat,” ucapnya. (Ela/Mul)