Wednesday, March 19, 2025
spot_imgspot_img
HomeMUDIPAT TODAYJika Hidup Masih Ruwet Banyak Masalah Coba Cek Tiga Hal Ini

Jika Hidup Masih Ruwet Banyak Masalah Coba Cek Tiga Hal Ini

MUDIPAT.CO – Kajian tafsir pada Jum’at pertama di awal semester 2 mengupas Surat Al Maidah ayat 18. Sebagaimana biasa, kajian guru dan karyawan SD Muhammadiyah 4 Pucang Surabaya ini diasuh oleh Dr.H.M.Sholihn, MPSDM, yang bertempat di Masjid KH. Ahmad Dahlan, Jumat (6/1/2023).

Menurut Ustadz Sholihin ayat ini menjelaskan setiap dosa maupun kebaikan yang dilakukan manusia, pasti akan ada balasan dari Allah. Ia pun menambahkan jika hidup kita sering mendapat masalah, hidup kita ruwet maka kita harus mengintropeksi tiga hal dari diri kita. Ketiga hal tersebut adalah iman, ibadah, dan akhlak.

Lebih lanjut ia mengungkapkan jika iman kita baik tandanya kita semakin yakin pada Allah. Yang perlu diintropeksi dari keimanan kita adalah syirik, bid’ah, dan khurafat. Apakah kita pernah berbuat syirik? Apakah kita pernah minta pertolongan pada yang lain selain Allah? “Nah, tiga hal ini yang harus diperbaiki dari segi keimanan,” tegasnya.

Sedangkan ibadah menurutnya, terutama yang diperbaiki adalah niatnya. Shalat yang kita lakukan mungkin biasa, sederhana, tapi karena dengan niat tulus dan ikhlas, maka Allah mengabulkan doa kita. Sebagaimana hadits Rasulullah, Innamal a’malu bin niat. Sesungguhnya amal itu tergantung dari niatnya. Kedua, yang perlu diperbaiki dari ibadah kita adalah apakah itttiba’ atau mengikuti Rasulullah.

“Apakah ibadah yang kita lakukan benar-benar sesuai dengan yang dicontohkan dan diajarkan Rasulullah? Atau apakah ibadah yang kita lakukan asal-asalan, tanpa dasar dan tanpa ilmu?” tanyanya.

Tak lupa ustadz Sholihin juga menjelaskan akhlak yang perlu dievaluasi adalah riya’ atau ujub. “Apakah ibadah yang kita lakukan benar-benar ikhlas karena Allah atau ingin mendapat pujian dan sanjungan orang lain.Semua akan kembali pada diri kita masing-masing. Wa allaisa lil insaani illaa mas sa’aa,” jelasnya.

Oleh karena itu, menurutnya kebaikan maupun dosa yang kita lakukan pasti ada balasan dari Allah.Tidak ada perbedaan, tidak ada yang istimewa. Kecuali orang-orang yang bertaqwa. Karena itu cita-cita yang paling tinggi adalah bertaqwa. Kenapa? Karena orang-orang yang bertaqwa adalah orang yang mulia dihadapan Allah.

Beriman kepada Allah dan rasul, lanjutnya berarti melaksanakan perintah-perintah Allah dan rasul dengan sebaik-baiknya dan meninggalkan larangan-larangan Allah dan rasul dengan sebenarnya. Sebagai orang beriman maka kita harus bergantung hanya kepada Allah karena semua akan kembali pada-Nya. Tak terkecuali, semua urusan hidup akan kembali pada Allah.

“Lho kok kadang ada yang mencari pertolongan pada selain Allah. Kata orang Jawa, kok nganingoyo,” ujarnya. (Muhimmatul Azizah)

RELATED ARTICLES

Most Popular